News

ICCA Update News

Ini Dia Daftar In-House Counsel Elite List Rekomendasi Kantor Hukum Indonesia

Oct 20, 2023

Daftar Elite List ini diharapkan dapat memberi peluang bagi In-House Counsel yang ahli di bidang industrinya untuk bisa mendapatkan pengakuan lebih sekaligus menunjukkan jajaran pemimpin legal perusahaan yang menguasai pemahaman mendalam di industrinya.

Oleh: Willa Wahyuni

Para penerima In House Counsel Elite List 2023 di Grand Hyatt Nusa Dua, Bali, Kamis (19/10/2023) malam. Foto: RES

 

In-House Counsel Awards 2023 yang diselenggarakan di Grand Hyatt Nusa Dua, Bali, Kamis (19/10/2023) malam, merupakan gelaran ketiga kalinya bagi Hukumonline. Ajang ini merupakan penyelenggaraan pemeringkatan yang melibatkan In-House Counsel di seluruh Indonesia.

Ajang ini digelar untuk memberikan penghargaan kepada jajaran In-House Counsel (IHC) baik sebagai individu maupun tim atas inovasi, capaian, dan kontribusinya dalam memajukan bisnis perusahaan serta memastikan kesesuaiannya dengan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Pada tahun ini, kegiatan pemeringkatan ini mengalami sedikit perbedaan pemeringkatan. Tahun ini terjadi perubahan yang terlihat pada penambahan output riset yaitu In-House Counsel Elite List. In-House Counsel Elite List berisi daftar nama In-House Counsel direkomendasikan oleh kantor hukum terkemuka sebagai representasi dari berbagai partner di Indonesia.

“In-House Counsel Elite List itu berupa acknowledgement terhadap in-house counsel yang direkomendasikan oleh para lawyer,” ujar AVP Customer Experience & Engagement Hukumonline, Grace Nagatami Susilo.

In-House Counsel Elite List tahun 2023 memiliki 103 nama In-house counsel yang berasal dari 95 nama perusahaan dari berbagai sektor industri. In-House Counsel ini menggambarkan pula daftar nama In-House Counsel yang memiliki kompetensi serta komitmen untuk pemenuhan hukum yang baik untuk menunjang bisnis perusahaan melalui dimensi hukum.

Adanya kategori Elite List tidak terlepas dari adanya kedekatan antara law firm dengan para In-House Counsel sebagai mitra kerja. Saat ini masih diperlukan exposure lebih terhadap In-House Counsel yang memang direkomendasikan oleh advokat.

Elite List merupakan aktualisasi yang dihadirkan oleh Hukumonline sebagai bentuk pengakuan terhadap kalangan In-House Counsel yang mumpuni di bidangnya hingga mendapat pengakuan dari law firm.

Dengan hadirnya Elite List ini diharapkan dapat semakin memberi peluang bagi In-House Counsel yang ahli di bidang industrinya. Untuk bisa mendapatkan pengakuan lebih sekaligus menunjukkan jajaran pemimpin legal perusahaan yang menguasai pemahaman mendalam di industrinya.

Di sela-sela Exclusive Networking & Gala Dinner by Assegaf Hamzah & Partners dalam gelaran In-House Counsel Summit & Awards tersebut, Partner Assegaf Hamzah & Partners, Tunggul Purusa Utomo berkesempatan mengapresiasi 43 daftar eksklusif pimpinan In-House Counsel yang berdedikasi menjalankan kepatuhan hukum di perusahaan.

Partner Assegaf Hamzah & Partners, Tunggul Purusa Utomo saat menyampaikan welcome speech dalam Exclusive Networking & Gala Dinner by Assegaf Hamzah & Partners, Kamis (19/10) malam. Foto: RES

“Kami melihat bahwa peran In-House Counsel sangat penting dan sentral karena profesi ini tidak hanya menjalankan korporasi tetapi juga memperhatikan corporate governance dan compliance untuk selalu terjaga di perusahaan atau organisasinya,” ujar Tunggul.

Pada kesempatan yang sama, Chief Operating Officer Hukumonline, Jan Ramos Pandia juga mengungkapkan In-House Counsel Elite List merupakan daftar eksklusif pimpinan tim In-House Counsel terbaik di Indonesia atas rekomendasi kantor hukum yang memiliki hubungan kerja dengan In-House Counsel tersebut.

“Kami berharap In-House Counsel Elite List menjadi penyemangat bagi Bapak Ibu untuk terus bekerja dan berinovasi mendedikasikan profesionalismenya untuk memberikan impact di perusahaan In-House Counsel bekerja serta tentunya untuk Indonesia.”

Open chat